Study Tour 2008

Saturday, January 19, 2008
Study Tour 2008


Pada tanggal 14 Januari tahun 2008 SMP Muhammadiyah 7 melaksanakan kegiatan Study tour yang di ikuti oleh semua siswa kelas 8, dan sebagian kelas 9 yang pada tahun lalu belum mengikuti study tour.

Objek yang dituju adalah Jakarta (Taman Mini Indonesia Indah, Museum IPTEK, Sea Word, Menikmati Wahana Dunia Fantasi Ancol) – Bogor ( Taman safari Cisarua) – Bandung ( Museum Konferensi Asia Afrika, Pusat Perbelanjaan Cibaduyut), dengan Study tour ini diharapkan siswa memiliki kemampuan untuk merespon kondisi riil lapangan, dan untuk selanjutnya siswa mampu menyusun karya tulis dari study tour tersebut sebagai salah satu syarat untuk mengikuti Ujian Nasional (UN) dan Ujian Sekolah (US).

Peserta Study Tour tahun ini lumayan banyak sehingga membutuhkan 3 Bus, siswa kelas 8 berjumlah 106. kemudian kelas 9 berjumlah 28 siswa, dan pendamping berjumlah 12 Orang.

Para peserta study tour tahun ini boleh dikatakan puas dalam menikmati perjalanan ke objek-objek yang dituju, terutama ketika mengunjungi wahana dunia fantasi di ancol tidak seperti tahun lalu, dikarenakan beruntung mendapati Dufan tidak begitu ramai, sehingga antrian permainan tidak begitu panjang, rata-rata peserta study tour bisa mengikuti 5 – 6 permainan.

Alhamdulillah pada tanggal 17 Januari pukul 00:00 WIB Bus 3 sampai kembali di SMP Muhammadiyah 7 Semarang, kemudian disusul Bus 2 pada pukul 00:30 WIB, namun untuk Bis 1 sampai kesekolah pada pukul 03:30 WIB dikarenakan terjadi kecelakaan di daerah Batang, ada 2 orang berkendaraan motor (putra – putri) menabrak Bus 1 yang akibatnya terpental sendiri. Usut punya usut ternyata yang naik motor lagi buru-buru dan sambil mabok. Untung saja selamat, hanya yang mbonceng luka parah dan harus di larikan ke Rumah Sakit, tapi Bus 1 harus ditahan dikepolisian untuk bertanggung jawab. Lah… Bus 2 yang sudah sampai duluan kembali lagi njemput penumpang Bus 1 yang terlantar di daerah Batang.


Baca Selengkapnya...
 
Free new blogger template ABSTRACT MIND Design by Pannasmontata | Redesign by Mung Bisnis             Powered by    Blogger